![]() |
Krue Seumangat, Pengurus IWATAN Banda Aceh Dikukuhkan |
Newsrbaceh.com I Banda Aceh-
Masyarakat Tanah Luas dan Nibong yang berdomisili di Banda Aceh khususnya dan
seluruhnya Aceh umumnya mengadakan acara silaturahmi dan pengukuhan dalam suatu
wadah yang dinamakan Ikatan Warga Tanah Luas dan Nibong (IWATAN) Banda Aceh
Periode 2025 - 2030. Acara tersebut berlangsung di Aula Arafah, Asmara Haji
Banda Aceh pada Rabu (29/1) yang dihadiri oleh puluhan masyarakat Tanah Luas
dan Nibong di perantauan.
Ketua Panitia pelaksana Aiyub
Hanafiah dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan dilakukan pengukuhan ini
untuk membentuk solidaritas sesama masyarakat yang berasal dari satu daerah.
"Organisasi ini sudah lama
fakum, maka perlu penyegaran. Maka kita perlu generasi muda sebagai
penerus," sebut Aiyub.
Pengukuhan dan pelantikan
pengurus IWATAN yang baru periode 2025 - 2030 dilakukan oleh Rizky Rasmana
Hanafiah selaku Camat Nibong. Dalam sambutannya, Camat Nibong berharap agar
pengurus IWATAN yang baru dapat memberikan efek positif untuk masa depan daerah
dan generasi, serta memberikan manfaat untuk daerah asal.
"Pengurus baru ini kita
berharap agar lebih aktif dan progresif, sehingga ada dampak untuk
daerah," ungkap Risky
"Semisal menyeroti terkait
kondisi persawahan yang saat ini kekeringan, sehingga membutuhkan uluran tangan
semua stakeholder, khususnya masyarakat Tanah Luas dan Nibong yang telah
berhasil di luar daerah," tambah Rizky.
Selanjutnya, selayang pandang
tentang IWATAN yang disampaikan oleh Salimin Sulaiman, menyampaikan bahwa pada
dasarnya Tanah Luas dan Nibong merupakan satu kecamatan, baru kemudian
dipecahkan menjadi dua kecamatan. Namun demikian, masyarakatnya masih bersatu.
Sehingga organisasi/paguyuban ini tetap satu, yaitu IWATAN, walaupun terdiri
dari dua kecamatan.
Salimin juga menyampaikan harapan
kepada pengurus IWATAN yang baru agar memprioritaskan pembangunan asrama yang
sudah ada untuk dilanjutkan, kemudian juga mempererat silaturahmi antar
pengurus dan pendahulu.
Pada kesempatan tersebut, para
pengurus pendahulu IWATAN juga memberikan motivasi kepada pengurus baru,
diantaranya yaitu Dr. Usman Husein, dosen Fakultas Tarbiyah UIN Ar-Raniry dan
Prof. Nurdin dosen di Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh yang juga merupakan
putera Tanah Luas.
Adapun para pengurus IWATAN yang
dilantik yaitu Ketua Musafaruddin, Wakil Ketua Rusdy A. Benseh, Ilyas Isti, dan
Hanafiah, Sekretaris Hayatullah Zuboidi, dan Bendahara Muhammad Saen.