• Topik Utama

    Copyright © Berita Aceh Terkini
    Best Viral Premium Blogger Templates
    NEWS RBACEH :
    Raja Baginda...

    Iklan

    LPQ Islamic Centre Kota Lhokseumawe Gelar Pelatihan Jurnalis Santri

    Admin
    3/05/24, 22:07 WIB Last Updated 2024-03-05T15:07:54Z

    LPQ Islamic Center Kota Lhokseumawe Gelar Pelatihan Jurnalis Santri

    Newsrbaceh.com | Lhokseumawe - LPQ Islamic Center Kota Lhokseumawe akan menggelar kegiatan Pelatihan Jurnalis Santri pada tanggal 08 Maret 2024, yang akan diselenggarakan di Masjid Agung Islamic Center Kota Lhokseumawe.


    Dalam upaya mewujudkan jiwa jurnalisme santri, LPQ Islamic Center berkomitmen untuk terlibat aktif dalam melahirkan jurnalis-jurnalis berkualitas. Menyadari peran krusial jurnalisme dalam kehidupan masyarakat, terutama di era modern saat ini, di mana media sosial telah menjadi sumber informasi utama, LPQ Islamic Center menekankan pentingnya mutual jurnalisme yang tinggi.


    Dalam tema “Santri Juga Bisa Menjadi Jurnalis”, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan santri dalam jurnalisme. 


    Sebagai pemateri yang andal dalam bidang jurnalisme, LPQ Islamic Center mengundang, Jurnalis yang juga seorang Komisioner KPI Provinsi Aceh sekaligus Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Malikussaleh Masriadi, S.Sos., M.Kom.


    Pelatihan ini juga sebagai wujud tanggung jawab LPQ Islamic Center dalam memfasilitasi santri dengan pengetahuan yang memadai dalam jurnalisme. 


    Harapannya, dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dan kalangan muda dapat lebih kritis terhadap informasi yang diterima serta media pers dapat terus menyajikan berita yang berkualitas dan bukan sekadar berita palsu dengan judul clickbait dan sensasional.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Nasional

    +