Satpol PP/WH Kota Lhokseumawe dan Muspika Gelar Rapat Khusus |
Newsrbaceh.com | LHOKSEUMAWE - Rapat tersebut dihadiri Satpol PP dan WH Kota Lhokseumawe yang diwakili oleh Sekretaris Dhiyauddin S.STP, M.AP, Plh. Plh. Camat Banda Saifuddin. A.Md., Kapolsek Banda Sakti Ipda Arizal SH, dan Danramil Banda Sakti Kapten Inf Fakhrizal.
Kepala Satpol PP dan Kota Lhokseumawe yang diwakilkan sekretaris Satpol PP dan WH Kota Lhokseumawe, Dhiyauddin S.STP, M.AP mengatakan, rapat ini dilakukan untuk mencegah semakin maraknya remaja alias ABG (anak baru gede) yang sudah meresahkan masyarakat Kota Lhokseumawe yang melakukan aksi kenakalan dengan tawuran.
“Dari berita yang beredar dari awak media yang kenakalan remaja di Lhokseumawe serta laporan masyarakat bahwa semakin maraknya aksi anak-anak atau remaja ini,” ujar Dhiyauddin, Senin (24/7/2024).
“Maka, Satpol PP dan Kota Lhokseumawe menjalin kerjasama atau membangun sinergitas bersama muspika Banda Sakti untuk dapat memberantas akan berkenalan dengan remaja ini”.
Hasil rapat ini, kata Dhiyauddin, bahwa Muspika Banda Sakti bersama Satpol PP dan WH Kota Lhokseumawe akan meningkatkan pengawasan dan pengamanan di wilayah setempat untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
“Kami Muspika Banda Sakti bersama Satpol PP dan WH Kota Lhokseumawe menghimbau kepada para orang tua untuk dapat menjaga dan membina anaknya agar tidak melakukan tindakan kriminal,” himbau Dhiyauddin.
Kalau ada orang tua yang tidak dapat mengontrol dan mendidik akan kenalan anak-anaknya, “Ibu-bapak dapat membawa anak-anaknya untuk dapat kami bina, kami dapat membina mereka di Balai Tinggi Pengajian Tarbiyah Islamiyah Mazhab Syafi'i. Insyaallah setelah remaja yang masuk ke balai pengajian tersebut menjadi lebih baik lagi,” tutupnya.