Dr. Jamaluddin Thaib, MA |
Newsrbaceh.com | BANDA ACEH - Universitas Islam Ar Raniry kembali me yudisium 38 Mahasiswa pascasarjana, S2 dan S3 diantaranya 31 mahasiswa S2 dan 7 mahasiswa S3.
Salah satu mahasiswa Pascasarjana yang menjalani Propesi yudisium Program Doktor S3 merupakan Anak mantan Kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Wilayah Aceh Timur, dari pasangan Almarhum Tgk. M.Thaib Daud dan ibu Anduah, Yaitu Dr. Jamaluddin Thaib merupakan Doktor Yang ke 243 UIN Ar Raniry dengan predikat sangat baik, di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar Raniry, Banda Aceh, Sabtu (13/5/2023).
Dr. Jamaluddin Thaib, MA merupakan anak ke 4 dari 8 bersaudara yang lahir di Alue Kumba kecamatan Rantau Selamat, Aceh Timur.
Disela sela acara yudisium Dr Jamaluddin mengatakan, sangat bersyukur kepada Allah atas Anugerah dan prestasi akademik tertinggi setelah usaha dan belajar yang terus menerus walau kadang sedikit melelahkan imbuhnya.
Tgk Jamal yang juga ketua STAI Tgk Chik Pante kulu ini juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Ayah dan Ibu, karena jasa-jasa keduanya lah bisa seperti sekarang ini dan ini tidak tidak bisa dilupakan dan tidak pernah terlupakan, dukungan dari mereka juga lah gelar doktoral ini saya dapatkan.
Selian ketua STAI Tgk Chik Pante kulu Dr. Jamal juga menjabat sebagai ketua yayasan Rumoh Bina Aneuk Nanggroe sedikit berpesan agar teman teman dan generasi muda Aceh pada umumnya tidak merasa pesimis dan tidak ada hal yang tidak mungkin untuk menggapai asa dan cita cita sekalipun kita lahir dari keluarga tidak mampu dan tinggal di pelosok pelosok kampung yang terpencil sekalipun, Yang penting ada kemauan, berusaha dan do'a, maka semua akan dapat terwujud," tutupnya.