• Topik Utama

    Copyright © Berita Aceh Terkini
    Best Viral Premium Blogger Templates
    NEWS RBACEH :
    Raja Baginda...

    Iklan

    Rumah Janda Fakir Miskin di Pusong Lhokseumawe Ambruk, Sekeluarga Tertimbun Reruntuhan

    Admin
    2/19/23, 15:40 WIB Last Updated 2023-02-19T08:40:05Z

    Rumah milik Aminah di Pusong baru ambruk

    Newsrbaceh.com | LHOKSEUMAWE –Akibat diterjang angin kencang. Sebuah rumah Berkonstruksi kayu milik janda fakir miskin bernama Aminah Sulaiman (50) warga lorong V, Desa Pusong Baru Kecamatan Banda Sakti kota Lhokseumawe ambruk.

    Akibatnya seluruh penghuni rumah tersebut sempat tertimbun, namun tidak ada korban jiwa yang terjadi pada Minggu 19 Februari 2023 subuh.

    Sesuai informasi yang dihimpun newsrbaceh.com Pada saat kejadian, Aminah sesuai shalat subuh dirinya mengaji di ruang tengah rumahnya.

    Sedangkan anak dan keponakannya masih tidur di kamar masing-masing.

    Tiba-tiba terjadi angin kencang, sehingga Aminah pun langsung ke kamar untuk membangunkan anak-anaknya.

    Namun tiba-tiba, rumahnya pun ambruk, mereka semua ikut tertimbun dalam reruntuhan rumah.

    Semua perabot rumah tangga milik Aminah tertimpa dan terendam air laut.

    Selama ini, Aminah tinggal di rumah tersebut bersama tiga anaknya yang sudah yatim dan satu keponakannya.

    Ketiga anaknya, yakni Safira Mauliza (23), Nurul Fazila (16), dan Afis Munandar (10). Sedangkan keponakannya bernama Basriadi (35).

    Sementara itu, kepala dusun Junaidi Rasyid membenarkan ada warganya yang melapor pukul 06:00 Pagi.

    " Rumah yang di tempati Aminah ambruk total dan dirinya merupakan janda tergolong fakir miskin, semoga semua pihak bisa membantu ibu Aminah memperbaiki rumahnya dan mendapatkan tempat yang layak," pungkas kadus Junaidi.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Nasional

    +